Iklan

iklan

Iklan

,

Iklan

Pore Pack Bisa Bikin Komedo Hilang atau Justru Bikin Kulit Rusak?

24 Okt 2022, 14:16 WIB Last Updated 2022-10-24T07:16:32Z


 TVBERITANEWS.COM, Jakarta,  Banyak yang telah mencoba berbagai cara untuk menghilangkan komedo. Salah satu cara yang paling umum adalah dengan menggunakan pore pack atau pore strip. Pore strip kini sudah menjadi salah satu rutinitas perawatan kulit wajah bagi banyak wanita dan juga pria.

Pore strip mengandung berbagai bahan-bahan yang dicampur dengan air untuk membuat perekat seperti lem. Saat mengeras di wajah, pore strip akan menempel pada lapisan atas kulit dan mengelupas saat dilepaskan.

Betul, pore strip dapat menghilangkan kotoran, minyak, dan sel kulit mati yang menempel di lapisan atas kulit. Namun, manfaat ini hanya didapat sementara.


Faktanya, pore strip tidak dapat memberikan perubahan permanen dalam ukuran atau penampilan pori-pori wajah.

Apakah pore strip dapat merusak wajah?
Secara teori, pore strip bekerja untuk membersihkan pori-pori wajah dengan menempel pada penumpukan di dalamnya. Menurut ahli dermatologi Jennifer Herrmann, kemampuan pore strip untuk menempel dan membersihkan pori-pori adalah faktor variabel.

"Pore strip mungkin tidak bekerja untuk semua orang, terutama mereka yang mungkin memiliki alergi perekat," kata Hermann, mengutip Byrdie.

"Meskipun mereka dipasarkan dengan baik, sebagian besar [pore strip] tidak cukup kuat untuk 'membersihkan' pori-pori," lanjutnya.

Namun, Anda tak perlu khawatir, tak ada kerusakan wajah signifikan yang dapat disebabkan oleh pore strip. Jika pun efek samping itu ada, paling hanya berupa kemerahan dan iritasi kulit, utamanya bagi mereka yang memiliki masalah kulit seperti psoriasis atau pasien yang menggunakan obat jerawat.

Ahli dermatologi lainnya, Nava Greenfield, berpendapat bahwa walaupun pore strip terkadang dapat menghilangkan penumpukan keratin di pori-pori dengan baik, namun pori-pori akan terisi kembali. Hal ini menegaskan manfaat pore strip yang hanya sementara.

"Masalah pada pori-pori yang membesar dan kelenjar keringat yang terlalu aktif tidak dapat ditangani dengan pore strip," ujar Greenfield.

Ilustrasi. Manfaat pore pack untuk menghilangkan komedo hanya bersifat sementara. (iStockphoto/ake1150sb)
Menurut dokter spesialis kulit lainnya, Dendy Engelman, pori-pori wajah tidak membuka dan menutup. Jadi, membersihkan pori-pori tidak dapat membuatnya tampak lebih kecil. Malah, dengan menggunakan pore strip, pori-pori wajah dapat terlihat lebih besar.

Jika Anda mencari perawatan yang dapat menghilangkan komedo membandel dalam jangka panjang, coba gunakan produk yang mengandung salicylic acid atau glycolic acid. Bahan-bahan ini mampu mempercepat pergantian kulit dan membuka pori-pori sehingga tidak tersumbat.

Selain itu, ada juga beberapa obat retinoid dengan reseep dokter yang bekerja dengan meningkatkan pergantian sel dan mencegah pembentukan komedo baru.



sumber : CNNIndonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

iklan